Kenapa Air Sumur Kotor (Berkarat, Berlumpur, Berbau, Berminyak)? Cara Mengatasinya Ternyata Mudah!

Air tanah digunakan secara luas untuk memenuhi berbagai keperluan rumah tangga, seperti mandi, memasak, minum, dan mencuci. Bahkan untuk kebutuhan komersil dan industri pun saat ini masyarakat masih banyak yang bergantung pada air tanah yang didapatkan lewat sumur bor.

Saat ini penetrasi pengguna perusahaan air masih sangat minim dikarenakan banyak faktor seperti harga yang sangat mahal untuk berlangganan dan belum adanya akses air PAM ke lokasi yang dibutuhkan. Karena itu mayoritas masyakakat saat ini masih sangat bergantung pada sumur bor untuk kebutuhan air bersih mereka.

Masalahnya tidak semua sumur bor menghasilkan air sumur yang bersih, bahkan kerap kali banyak orang yang mendapatkan air sumur bor yang kotor, berbau dan berminyak.

Kenapa bisa begitu? Dan bagaimana cara mengatasi masalah air tanah yang kotor (berlumpur/berpasir/berkarat), berbau, dan berminyak? Mari kita simak sampai habis.

Penyebab Air Sumur Bor Kotor

air sumur bor kotor, berpasir, berlumpur, berkarat

Ada banyak faktor yang menyebabkan air tanah di tempat anda mengandung kotoran seperti karat, pasir dan lain-lain. Berikut ini daftarnya:

Sumur bor masih baru

Hal ini masih terbilang wajar, karena butuh waktu pengurasan sekitar 2-3 jam sehari selama seminggu sampai 2 minggu (tergantung kondisi sumur bor) untuk mendapatkan sumur bor dengan debit air yang bersih tanpa pasir dan lumpur.

Penempatan Pipa Sedot Atau Pompa Submersible Yang Terlalu Dalam

Jika tukang sumur bor anda belum berpengalaman dalam memasang pompa maupun pipa sedot di sumur dalam, mungkin saja mereka akan melakukan kesalahan ini. Karena itu pastikan anda selalu menggunakan jasa bor sumur dengan tukang yang sudah berpengalaman.

Saringan Pipa Casing Sumur Bor Bergeser Posisi

Pipa casing sumur bor sengaja dibuat dengan banyak lubang dan dilengkapi dengan saringan untuk menjaga agar kotoran dari luar dinding sumur bor ikut masuk tersedot ke dalam pompa.

Kadangkala, lagi-lagi karena tukang sumur bor yang kurang berpengalaman, pemasangan saringan ini tidak mulus sehingga posisinya salah dan menyebabkan kotoran dari luar dinding sumur bor ikut terhisap.

Kapasitas Pompa Yang Terlalu Besar

Hal ini memang jarang terjadi karena diameter sumur bor pasti menyesuaikan dengan kapasitas hisap pompa. Namun jika semua faktor diatas tidak terjadi, anda dapat mengecek apakah kapasitas pompa yang digunakan untuk sumur bor terlalu besar.

Kedalaman Sumur Yang Kurang Optimal Menyebabkan Air Tanah Berkarat, Berbau Dan Berminyak

Seperti yang kita ketahui, air dari permukaan tanah mengalir ke bawah karena gravitasi. Pada kedalaman tanah yang pendek, air tersebut masih belum tersaring secara alami dan masih mengandung banyak kotoran.

Pada area sumur bor yang mengandung banyak besi, tidak heran jika sumur bor pendek akan menghasilkan air tanah yang berkarat, karena airnya belum ter-filter secara alami oleh lapisan semi permeabel yang biasanya mengandung banyak batuan dan pasir sedimentasi.

Lain lagi pada area rawa dan sungai, biasanya air tanah pada sumur bor pendek masih mengandung zat-zat humus dan material organik lainnya yang terbawa dari permukaan tanah sehingga menyebabkan air berbau tidak sedap.

air sumur bor dangkal berminyak

Begitu pula pada area perkotaan padat penduduk dengan banyak got dan kali kotor. Air tanah yang dihasilkan dari sumur bor pendek akan membawa minyak kotor dan zat kontaminan lainnya dari permukaan.

Tak menutup kemungkinan pada area yang kaya akan minyak bumi, ketika anda membuat sumur bor dangkal, air tanah yang dihasilkan akan berminyak. Tapi ini sangat jarang terjadi.

Bagaimana Mengatasi Air Tanah Yang Kotor (Berlumpur, Berpasir, Berkarat), Berbau Dan Berminyak?

Anda tidak perlu takut dulu saat mengalami kejadian ini, solusinya tidak sesulit yang dibayangkan walaupun memang tetap butuh biaya yang tidak sedikit pula.

Salah satu cara yang dapat ditempuh adalah dengan menggunakan filter air. Namun cara seperti ini bisa dibilang merepotkan dan akan memakan biaya rutin untuk penggantian filter air.

Cara lainnya adalah dengan menyewa jasa bor sumur yang terpercaya di sewa.pro.

Namun anda bukan hanya sekedar membuat sumur bor biasa dengan kedalaman yang dangkal, mintalah pada tukang sumur bor anda untuk menggali sumur bor dalam agar kualitas air tanah yang dihasilkan lebih baik.

Air tanah yang diambil dari sumur bor dalam cenderung bebas dari masalah kotoran dan bau. Selain itu pula, debit air yang dihasilkan lebih bagus sehingga anda tidak kekurangan air pada saat musim panas atau musim kemarau dimana curah hujan sangat rendah.

Sekian tips dari kami, semoga membantu anda semua untuk mendapatkan air tanah yang bersih dan berkualitas.

Social Share


  • admin
  • 9 Feb 2023